Minggu, 28 Februari 2021

Puisi Karawang Bekasi Chairil Anwar oleh Luh Putu Vony Hendriani, S.Pd.

Puisi merupakan ragam sastra yang terikat oleh unsur-unsurnya, seperti irama, mantra, rima, baris, dan bait. Puisi diungkapkan dengan teknik tertentu sehingga dapat membangkitkan pengalaman tertentu dalam diri pembaca atau pendengarnya.

Berikut ini adalah pembacaan Puisi berjudul Karawang Bekasi karya Chairil Anwar oleh: Luh Putu Vony Hendriani, S.Pd. (Pendidik di SD Negeri 3 Banjar Jawa) dengan latar musik : (Harmoni nomor 1) oleh I Gede Indra Supriadi, M.Pd.

Senin, 22 Februari 2021

Tribaja Sukses pada GELORA 2021

Kegiatan Gebyar Lomba Mata Pelajaran (GELORA) 2021 telah digelar dan diikuti pula oleh perwakilan siswa SDN 3 Banjar Jawa. Terdapat empat muatan yang dilombakan diantaranya, Matematika, Bahasa Inggris, IPA dan IPS.Tiga mapel pelaksanaannya melalui CBT (komputer maupun android), sedangkan bahasa inggris (Story Telling) dilakukan dengan video. Semua cabang lomba diikuti oleh siswa SDN 3 Banjar Jawa yang dibina dan difasilitasi oleh Bapak Kepala sekolah dan tim guru SDN 3 Banjar Jawa.


Hasil lomba dapat disebut sungguh luar biasa. Pada masa pandemi ini ternyata tidak menyurutkan semangat para siswa untuk belajar dan berkompetisi. Berikut ini adalah hasil perlombaan tersebut.







Hasil tersebut membuat piala bergilir Bupati Buleleng menghiasi rak koleksi piala SD Negeri 3 Banjar Jawa. Semoga seluruh siswa SDN 3 Banjar Jawa terus sukses di masa depan dan hal ini dapat menginspirasi semua pihak khususnya seluruh warga tribaja sakti.

Kamis, 18 Februari 2021

Tribaja Sukses dalam Lomba HUT Spenfour

Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-42 SMP Negeri 4 Singaraja, digelar lomba Matematika, IPA, IPS, dan Virtual Story Telling. Seluruh kegiatan lomba dilakukan secara daring. Pada puncak acara, dilakukan perayaan secara sederhana dengan menerapkan protokol kesehatan. Acara perayaan HUT ke-42 SMP Negeri 4 Singaraja diisi dengan penyerahan hadiah lomba yang dihadiri Plt Sekdisdikpora Buleleng, pengawas manajerial sekolah, ketua komite, dan siswa pemenang lomba Sabtu 20 Pebruari 2021.



Dalam kegiatan lomba tersebut, perwakilan siswa SDN 3 Banjar Jawa juga sukses dalam meraih juara dalam berbagai lomba. Berikut ini hasilnya. 





Semoga kompetensi yang ditunjukkan kali ini dapat mengantarkan peserta didik menuju kesuksesan yang lebih tinggi pada masa yang akan datang.

Selasa, 16 Februari 2021

Pengimbasan Bimtek Asesmen Kompetensi Minimum

Melalui program guru belajar, salah seorang guru SD Negeri 3 Banjar Jawa melakukan serangkaian kegiatan pembelajaran secara mandiri melalui program pembelajaran otomatisasi dengan alokasi waktu selama 32 jam pertemuan yang diatur secara fleksibel. Guru Belajar seri Asesmen Kompetensi Minimum disusun dengan memadukan tahapan dan pendekatan modular yang memfasilitasi peserta melakukan personalisasi pembelajaran. Setelah guru tersebut lulus bimtek, selanjutnya dilakukan pengimbasan kepada seluruh guru SD Negeri 3 Banjar Jawa. Berikut ini potret kegiatan pengimbasannya.

Setelah pengimbasan, para guru didorong untuk mengikuti bimtek online tersebut pada angkatan ke 11. Pendampingan dan fasilitas diberikan kepada para guru sehingga dapat menyelesaikan bimtek dengan baik. Wawasan tentang AKM diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di SD Negeri 3 Banjar Jawa.